Friday, October 22, 2010

Batik day's

Di Auditorium gedung 9 FIB UI, biasanya kan suka ada acara, nah waktu itu acaranya tentang pameran dan seminar batik internasional.

Karena saya suka numpang wc di gedung 9 ( sampe sekarang masih) ini karena wc di gedung 9 masih rada jelas dibanding wc-wc di gedung lain, you know lah fib gimana wc nya.. saya sama teman-teman saya sering banget mampir di wc gedung 9 ini hanya untuk melepas kelegaan. hahahaha dan karena sering beli minum di KOPMA (dehidrasi mode on) :p jadilah kita melihat-lihat pameran itu, dan saya melihat stand batik tulis, disana kita dapat mencoba membuat batik tulis, tentu saja dengan kreasi kita. Karena dari dulu saya ingin mencoba membatik tapi belom kesampean dan saat itu ada dan GRATIS pula :p akhirnya saya pun mencobanya.

Dengan bermodal gambar yang asal bin ajaib dan jadi juga, abstrak lebih tepatnya kali ya, akhirnya mulai lah saya membatik, ternyata oh ternyata.. tidak seperti yang terlihat di mata saya saat orang yang sudah mahir membatik. SULIIIIIITTT, mesti ditiup dulu lilinnya, terus lilinnya kalau kita tidak hati-hati bisa meleber-leber kemana2, membuat sketsa gambar yang kau bikin tercoreng. huaaaaah. T_T . Sebenarnya hasil karya kita-kita dikumpulin, tapi karena saya suka dengan hasil karya saya, ya walaupun pas2an, tapi ada kepuasan tersendiri dan saya pun memilih untuk membawa pulang hasil karya saya.

Tidak habis disini cerita saya, di dalam Auditorium saya dengar masih ada batik cap, saya juga tertarik untuk mencobanya, hihihi. kapan lagi coba :p dan saya mencobanya, katanya batik cap an saya bagus loh, tapi menurut saya masih kurang ah, masih ada yang meleber lilinnya, tapi seneng juga sih dibilang gitu :p huahahahaha. Disana ada permainan puzzle2 menyusun batik, berbagai macam kain-kain batik, bahan-bahan pewarna tradisional batik, dan masih banyak lagi. Pokoknya acaranya cool, yang penanya kusionernya juga :p hehehehe.


I LOVE BATIK :)


next target : nyobain bikin keramik, yang dari tanah liat itu loh :)

No comments:

Post a Comment

.